Thursday, July 9, 2020

24C Penyelamatan Buddha di Amerika (Bgn 3)


Kisah Nyata Penyelamatan Buddha Amitabha
24C. Penyelamatan Buddha di Amerika
(Bagian 3)

Di dalam kehidupan ini ada banyak hal yang tidak dapat dicerna secara logika, terutama peristiwa setelah kematian. Tiga perumpamaan yang saya cantumkan di sini adalah membuktikan keberadaan arwah atau roh, dan mukjizat dari melafal Amituofo juga efektif bagi insan non Buddhis, menjelaskan bahwa lafalan Amituofo bersifat universal.

Maitri Karuna dan kekuatan tekad agungNya Buddha Amitabha, bukanlah berada dalam jangkauan pikiran kita sebagai manusia biasa, kita takkan mampu membayangkannya.

Seperti pada kasus Ayah Betty, saya terpikir banyak penyakit manusia berkaitan dengan rintangan karma dan musuh kerabat penagih utang. Dalam kondisi begini, kalau tidak terlebih dulu mengeliminasi rintangan karma dan melimpahkan jasa kebajikan kepada musuh kerabat penagih utang, maka penyakit akan sulit disembuhkan.

Melafal Amituofo, selain dapat mengeliminasi rintangan karma, juga dapat melimpahkan jasa kebajikan kepada musuh kerabat penagih utang, boleh dikatakan sebagai mustika yang tak ternilai yang sulit ditemukan.

Insan yang beruntung bisa memperoleh mustika ini, hendaknya menghargainya baik-baik, perbanyaklah melafal Namo Amituofo.

Ditulis oleh :
Lei Jiu-nan

Catatan :
Upasika Lei Jiu-nan lahir pada tahun 1951 di Tainan, Taiwan, sejak usia kecil mengikuti Ayahbunda-nya bermigrasi ke Amerika.  Setelah lulus dari Universitas Hawaii, menerima gelar doktor dalam bidang kimia dari Massachusetts Institute of Technology, MIT.

Upasika Lei Jiu-nan merupakan pendiri Lapis Lazuli Light, sebuah lembaga yang tidak hanya mempelajari pencegahan dan pengobatan kanker, juga meneliti ancaman bahaya bagi lingkungan, seperti gelombang elektromagnetik, polusi air, polusi tanah, dan masalah lainnya.

Keterangan :

90 persen penduduk Amerika Serikat begitu lahir sudah dibaptis dalam Agama Kristen atau Katolik. Bagi orang Amerika, Agama Buddha terasa asing, apalagi lafalan Amituofo, lebih terasa asing lagi.

Walaupun kadang kala mereka karena suatu alasan sehingga melafal Amituofo, itu pun mereka tidak memahami secara teori. Meskipun demikian, asalkan melafal Amituofo, tetap memiliki kekuatan yang tak terbayangkan, oleh karena sepatah Amituofo mewakili Buddha Amitabha sendiri, melafal Amituofo Buddha Amitabha hadir di tempat, dengan sendirinya memperoleh perlindungan dari Buddha, kelak terlahir ke Alam Sukhavati.

Sepatah Amituofo merupakan lafalan universal, melampaui batasan negara, melampaui batasan ras, melampaui batasan keyakinan, merupakan Dharma yang melampaui batasan alam semesta.

Baca juga :
PenyelamatanBuddha di Amerika (Bgn 1) 

PenyelamatanBuddha di Amerika (Bgn 2)  
 



阿弥陀佛在美国
(三)

在我们的生活中有很多不可理解的事,尤其是死后的情形。这三个例子说明死后神识是存在的,而念阿弥陀佛的感应,也会在美国这个信奉基督教的国家显现,说明这是超宗教的事实。阿弥陀佛的慈悲和法力广大,不是我们一般人所想象得到的。由于白蒂父亲的事,我想起了很多疾病跟业力和冤魂有关。在这种情形下,如不先消业和超度冤魂,是很难治的。念阿弥陀佛,又能消业,又能超度冤魂,可说是难得的无价之宝。有幸获得这无价之宝的人应善加珍惜,多多念南无阿弥陀佛。

    雷久南记

注:本文作者雷久南女士,1951年出生于台湾台南,自幼即随父母移居美国。夏威夷大学毕业后,获得麻省理工学院化学博士学位。是琉璃光养生世界的创办人。不仅研究癌症的预防与治疗,并致力于环境危害,如电磁波、水污染、土壤污染等问题的研究。

按:美国是世界上宗教信仰人数比例最高的国家,90%的美国人一生下来就接受基督教或天主教的洗礼。对美国人而言,佛教是陌生的,南无阿弥陀佛名号更是陌生的,他们即使在某种因缘下念佛,也是完全不解其意地随口称念。然而,尽管如此,只要念佛,即有不可思议之功,因为阿弥陀佛名号即是阿弥陀佛本身,念佛佛在,名体一如,众生称之念之,自然现生蒙佛护佑,当来往生西方,文中的种种感应充分说明了这一点。念佛一法是真正的超越国界,超越民族,超越宗教,是法界通行之法。


摘录自
《念佛感应录》第四集